Jakarta, September 2025 – Dalam upaya memperkuat ekosistem sertifikasi kompetensi di Indonesia, LSP Instruktur Nusantara Kompeten secara resmi menggelar acara Kick Off Meeting dengan NAS Online. Pertemuan strategis ini menandai dimulainya kolaborasi intensif dengan NAS Online.
Kolaborasi antara NAS Online & LSP Instruktur Nusantara Kompeten diharapkan dapat membawa dampak signifikan, khususnya bagi para peserta pelatihan dan sertifikasi. LSP Instruktur Nusantara Kompeten, sebagai Lembaga Sertifikasi Profesi, akan memastikan bahwa para asesor dan mekanisme penilaian berjalan sesuai pedoman yang berlaku.