Jakarta, Januari 2026 – NAS Online mencatatkan capaian positif dengan menjalin kerja sama bersama lebih dari 60 Lembaga Sertifikasi Profesi (LSP) dari berbagai industri di seluruh Indonesia. Kolaborasi ini memperkuat peran NAS Online sebagai platform digital yang mendukung pelaksanaan sertifikasi kompetensi secara lebih terstruktur dan efisien.
Beragam fitur unggulan seperti Bank Soal, Dashboard Monitoring LSP & TUK, E-form, serta Manajemen Persuratan terus dikembangkan untuk memudahkan proses administrasi dan pelaksanaan sertifikasi. Fitur-fitur ini membantu LSP dan Tempat Uji Kompetensi (TUK) dalam mengelola data, memantau proses, hingga meningkatkan akurasi pelaksanaan uji kompetensi.
Melalui dukungan teknologi tersebut, NAS Online telah berkontribusi dalam meningkatkan kompetensi lebih dari 50.000 SDM Indonesia melalui 500+ skema sertifikasi yang dilaksanakan di 850+ TUK. Menutup tahun 2025, NAS Online menyampaikan terima kasih atas kepercayaan seluruh mitra dan siap melangkah ke 2026 untuk meningkatkan kompetensi SDM Indonesia lebih luas lagi.
